4 Hal Penting dalam Memilih Kurir Internasional
Jika Anda sedang menggeluti bisnis online dan memiliki pelanggan di luar negeri tapi memiliki keraguan untuk memilih jasa pengiriman barang? Maka, perhatikan keempat hal ini agar barang atau produk yang dikirim akan aman sampai tujuan dan tidak terkena penipuan.
- Riset informasi perusahaan
Kurir adalah salah satu pihak yang berperan penting dalam jasa pengiriman. (www.flickr.com)
Biasakanlah untuk mencari kebenaran informasi sebuah perusahaan melalui search engine maupun media sosial lainya. Tujuannya, agar tidak terkena penipuan atau hal-hal yang tidak diinginkan. Karena semakin canggih teknologi, semakin mudah pula pelaku kejahatan terjadi. Tapi bagaimana caranya mengetahui apakah website tersebut valid atau tidak? Caranya cukup mudah.
Biasanya perusahaan pengiriman yang aman adalah yang sudah berbentuk PT karena terdaftar usahanya sebagai perusahaan berbadan hukum.
Ketika sudah klik perusahaan yang dituju dalam mesin pencari (misal Google atau Yahoo), biasanya akan muncul tampilan gambar bintang. Gambar ini bisa menjadi acuan untuk mengetahui sebesar apa dan sebagus apa sebuah perusahaan. Selain itu, tanda bintang juga mengartikan rating dari sebuah perusahaan yang biasanya ditandai dengan warna bintang orange. Semakin banyak bintang yang ada pada sebuah perusahaan, maka kemungkinan tidak adanya penipuan semakin sedikit. Lihat tampilan Expedito di bawah ini.
2. Cek Kolom Komentar/Testimonial

Kolom komentar pada mesin pencari juga membantu dalam mencari kebenaran informasi. Terlebih dalam hal jasa pengiriman internasional. Kenapa? Karena dengan adanya kolom komentar atau testimonial, Anda akan dengan mudah mengetahui kredibilitas dari perusahaan yang dituju. Untuk mengeceknya, Anda bisa melihat kolom komentar pada mesin pencari, website perusahaan atau di App Store jika perusahaan tersebut memiliki aplikasi.
Seperti contoh tampilan di bawah ini. Expedito selalu mendapatkan kepercayaan dari berbagai pelanggan sejak awal berdiri.
3. Tarif dan Waktu pengiriman
Ketepatan waktu dalam pengiriman adalah hal krusial yang harus dilihat sebelum memilih jasa ekspedisi.
Jasa ekspedisi barang yang berpengalaman pastinya memiliki sistem pengiriman yang terorganisir secara baik sehingga minim sekali terjadi keterlambatan pengiriman. Dan, terlebih lagi, setiap ekspedisi mempunyai harga dan estimasi waktu yang berbeda-beda sesuai dengan tujuan negara. Murah atau mahalnya harga kirim pun tergantung dari daerah yang dituju. Di Expedito, kami memberikan harga yang terjangkau serta dengan jangka waktu yang tidak terlalu lama, karena kami menggunakan jasa kurir Air-Freight Express (Pengiriman via Pesawat/ Udara)

4. Jangkauan Area
Kredibilitas jasa ekspedisi juga bisa dilihat dari cakupan area yang bisa dijangkau. Biasanya, jasa ekspedisi yang populer memiliki cakupan area negara yang luas dan rute yang lengkap sehingga memudahkan pelanggan untuk mengirimkan produknya ke daerah yang jauh dari kota besar.
Minimnya kendala pengiriman produk pun menjadi keuntungan bagi pelanggan jika daerah yang dijangkau sebuah ekspedisi lebih luas.
Expedito siap untuk mengirimkan barang ke daerah yang Anda tuju bahkan ke tempat terpencil sekalipun. Tentunya sesuai dengan ketentuan dan syarat yang berlaku. Jika ingin mengetahui lebih lanjut mengenai informasi negara tujuan, silahkan menghubungi langsung contact person yang tertera di website www.expedito.co.id.
Sudah tidak ragu lagi untuk memilih kan?